Dikonfirmasi! Drakor BL Terbaru 'Unintentional Love Story' Akan Tayang Pertengahan Maret 2023
Drama yang dibintangi oleh Gongchan B1A4 dan aktor Cha Seo Won ini diadaptasi dari webtoon BL berjudul Biuidojeog Yeonaedam" (비의도적 연애담) Karya Phobe (피비), diketahui drama ini disutradarai oleh Jang Eui Soon.
Unintentional Love Story adalah drama yang bercerita tentang seorang seniman keramik bernama Yoon Tae Joon dan karyawan yang dipecat karena skandal korupsi bosnya, Ji Won Young.
Saat skandal korupsi di tempat kerja memaksa atasan Ji Won Young dipecat, Won Young pun terpengaruh. Dia dipecat dari pekerjaannya dan harus keluar dari perusahaan.
Won Young yang sangat ingin mendapatkan pekerjaannya kembali, mulai mencari artis favorit pimpinan untuk menjilat sang pimpinan tersebut dan mendapatkan kembali posisinya di tempat kerja.
Selama mencari, ia menemukan bahwa sang artis yang difavoritkan oleh pimpinannya tersebut adalah seorang pria yang menjalankan toko tembikar di kota terpencil.
Diam-diam, Won Young mendekati Youn Jae dan melaporkan segala hal yang dia ketahui dan lihat kepada atasannya.
Namun, ketika perasaan mulai tumbuh, Won Young mempertanyakan tentang seksualitasnya, Misinya, dan apakah dia ingin kembali ke kehidupannya di kota besar Seoul? Dan bagaimana dengan Tae Joon? Bagaimana reaksinya jika dia mengetahu bahwa dirinya sedang di mata-matai?
Dalam drama romantis ini, dua pria jatuh cinta dan memulai hubungan mereka dengan kebohongan.
'Awalnya di sengaja, tapi hubungannya tidak di sengaja' adalah tagline dari drama ini yang bisa dilihat pada bagian atas poster.
TVING telah mengkonfirmasi melalui sosial medianya bahwa drama ini nantinya akan mulai tayang pada 17 Maret 2023.
Untuk penggemar di Indonesia, Unintentional Love Story dapat di tonton di Aplikasi atau Situs Web iQIYI.
0 Comments